IKLAN

Seperti Apa Hubungan Kerja Sama Housekeeping dan FB???

Kerjasama housekeeping dengan food & beverage bertujuan untuk membersihkan dan merawat setiap outlet seperti minibar dalam kamar, restaurant, bar, function room, kolam renang dan sebagainya. Adalah tanggung jawab housekeping membersihkan semua outlet itu selalu dalam keadaan bersih.

FB menggunakan linens (napkin dan table cloth) dalam opersional hariannya. Penggunaan linen ini untuk dipakai di restaurant dan meeting room. Maka, persediaan linen-linen yang bersih harus selalu tersedia. Parstok tiap-tiap linen harus cukup agar sirkulasi linen untuk FB menjadi lancar.

Food and Beverage
  1. Memberitahukan linen yang sudah tidak dapat dipakai sehingga dapat diganti dengan yang baru.
  2. Menentukan motif linen yang diperlukan sesuai dengan outlets.
  3. Menyediakan function order dari setiap kegiatan yang dilakukan pada meeting room.
  4. Memberitahukan housekeeping terhadap kebutuhan linen yang diperlukan.
Housekeeping
  • Menyediakan kebutuhan linen sesuai dengan permintaan dari tiap-tiap FB outlets.
  • Menyediakan rangkaian bunga baik untuk keperluan outlets maupun meeting room.
  • Memberitahukan room service untuk mem-pick up peralatan dari room service yang ada di kamar.
  • Membuat program pembersihan setiap outlet secara periodik
  • Menentukan parstock setiap linen sesuai dengan kebutuhan setiap outlet.
  • Menyediakan kebutuhan uniform bagi setiap kegiatan FB.

Post a Comment

Previous Post Next Post